Pahami Kelebihan Paving Block Sebelum Memasangnya Untuk Halaman Rumah
Becek…becek…becek
Kepikiran untuk memasang Paving Block di halaman rumah itu selalu muncul setiap musim hujan. Teras jadi sangat kotor karena lumpur yang ikut terbawa roda sepeda motor atau sandal dan sepatu.
Bahkan lumpur-lumpur itu bukan hanya singgah di teras saja tapi juga ikut sampai ke dalam rumah. Duhhhh…ngeliat pemandangan lumpur dimana-mana pasti selalu bikin emak-emak naik darah kan.
Makanya, saat aku berkunjung ke rumah teman dan melihat halamannya itu bersih dan rapi tanpa lumpur walaupun musim hujan, aku pastinya kepo dong nanya ke tuan rumah.
Awalnya aku berpikir halaman rumahnya itu dibuat lantai keramik. Tapi kok gak licin ya. Pas aku deketin, loh ini kok bukan kayak keramik tapi malah seperti Paving Block di jalan komplek. Bedanya, yang ada di halaman rumah temanku ini punya corak dan warna yang bagus. Sepertinya disesuaikan dengan warna bangunan rumah.
Pantesan jadi serasi dan rumah bukan hanya lebih bersih tapi juga lebih cantik. Itulah awalnya aku kekeh pengen pasang paving block di halaman rumahku.
Kelebihan Paving Block untuk Halaman Rumah
Sebelum aku mulai berburu paving block ke toko bangunan, iseng-iseng aku searching di internet. Apakah memang memasang Paving Block ini sudah sesuai dengan kebutuhanku atau hanya emosi sesaat karena melihat rumah penuh lumpur atau juga karena lapar mata ngeliat rumah teman jadi bagus karena pakai Paving Block.
Kebutuhan Paving Block masing-masing orang itu berbeda ya. Tergantung dari bentuk halamannya, desain rumah, dan kebutuhan lainnya.
Seperti aku nih pengennya halaman rumahku itu dipasangi Paving Block yang tetap bisa meresap genangan air dan juga ada rumput di sela-sela batu paving block.
Ada 5 kelebihan dari paving block ini yaitu :
- Paving Block itu punya daya tahan yang cukup tinggi untuk dapat dilewati oleh kendaraan mobil berkali-kali. Hal itu karena pving block berukuran tebal dan kuat.
- Bila ada yang rusak, sangat mudah untuk proses penggantian materialnya. Bahkan tanpa perlu bantuan tukang loh.
- Banyaknya kreasi warna dan bentuk paving block saat ini menambah keindahan hunian tempat tinggal.
- Walaupun Paving Block tugasnya sebagai penutup tanah, tapi tetap punya daya serap yang cukup baik. Jadi tidak perlu takut air akan lama tergenang.
- Untuk merawat Paving Block agar tetap terlihat indah juga cukup mudah. Hanya dengan menggunakan sabun dan air bersih saja loh.
Nah, kamu juga tertarik kan mau pasang Paving Block untuk halaman rumah. Pasti gak nyesel deh.
Kamu di Sidoarjo? Pengen Beli Paving Block? Baca ini dulu ya…
Buat kalian yang ada tinggal di Sidoarjo dan pengen juga memasang paving block di halaman rumah atau jalan komplek, gak usah bingung harus cari suplier kemana-mana yang selalu ready jual paving di Sidoarjo.
PT Lawang Indah Beton, suplier sekaligus pabrik yang fokus memproduksi produk-produk beton konstruksi yang ada di Malang bisa menjadi one stop solution untuk masalah paving.
Dengan pengalaman 4 dekade , tidak heran produk dari PT Lawang Indah Beton mempunyai kualitas No.1. Layaklah banyak kantor-kantor dan juga rumah yang bermitra dengan PT Lawang Indah Beton untuk pemasangan paving. Bahkan dari situs resminya, mereka sudah melakukan pemasangan di lebih 100 tempat. Wow…
Kita pun dipuaskan dengan produk yang beraneka bentuk, ukuran, dan kekuatan paving sesuai kebutuhan.
Jadi cukup kalian utarakan masalah apa yang menyebabkan timbulnya keinginan pemasangan paving block dan juga kebutuhan-kebutuhan tambahan.
Selain berkonsultasi tentang kebutuhan kalian, kalian juga bisa bertanya tentang perbandingan harga paving di Sidoarjo dengan kualitasnya masing-masing ke tim sales. Supaya kalian jangan salah jalan ya. Hehehe…
Kelebihan Paving Block produksi PT Lawang Indah Beton yaitu :
MESIN PRODUKSI HANDAL
Diproduksi dengan mesin paving press hidrolik merk multiblock (sudah terbukti keampuhan mesin ini).
SDM BERKUALITAS
Tim produksi yang banyak & berpengalaman.
ARMADA PENGANGKUTAN
Didukung armada pengiriman yang lengkap.
KOMPOSISI BETON MUMPUNI
Menggunakan “racikan rahasia” untuk komposisi betonnya, sehingga menghasilkan paving yang berkualitas.
KUALITAS PRODUK NO #1
Kualitas produk kami, dibuktikan dengan uji lab, jadi bukan klaim semata (kami uji lab secara rutin).
Selamat memasang Paving Block ya…